Manfaat Kedondong Bagi Kesehatan Tubuh
Orang Indonesia pasti kenal dengan buah kendondong. Buah ini memiliki nama latin spondias dulcis, dan dikenal di berbagai negara tropis lain seperti Singapura, Trinidad dan Tobago, Panama, hingga Venezuela. Pohon buah kedondong berasal dari Asia Tenggara dan banyak di tanam di Malaysia, Sri Lanka, India, serta beberapa negara Afrika untuk dipergunakan baik daunnya ataupun buahnya. Selain buahnya yang dapat dimakan langsung, baik batang kayu ataupun daun kedondong juga dapat dipergunakan dan memiliki manfaatnya masing-masing. Kulit kayu dan daun dapat digunakan untuk menjaga kesehatan mulut (mengobati sariawan) berkat sifat antijamurnya. Artikel ini akan membahas manfaat kedondong yang baik untuk kesehatan tubuh apabila Anda mengonsumsinya secara rutin.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh dan Kesehatan Kulit
Buah kedondong kaya akan kandungan vitamin C. Vitamin C memiliki peran yang penting dalam meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh. Selain itu, vitamin C juga bertugas untuk meningkatkan terbentuknya kolagen dan mempercepat proses penyembuhan luka. Selain itu, vitamin C juga membantu tubuh memproduksi sel darah putih yang bermanfaat agar tubuh dapat melawan berbagai jenis penyakit. Manfaat kedondong juga ada berkat kemampuannya sebagai antioksidan, yang dapat mencegah kerusakan dan peradangan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Selain dapat meningkatkan kekebalan tubuh, buah kedondong juga bekerja sebagai antioksidan alami. Kandungan vitamin C yang ada pada buah kedondong dapat membantu tubuh untuk memperbaiki jaringan dan menutrisi kulit. Vitamin C juga meningkatkan produksi kolagen dan mempercantik kulit. Vitamin C dapat membantu melindungi molekul seperti protein, lipid, karbohidrat, dan asam nukleik (DNA dan RNA) dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas, racun, dan polutan. Penting diingat bahwa radikal bebas merupakan salah satu penyebab dari penuaan dini. Selain untuk kecantikan kulit, daun kedondong juga sering digunakan untuk mengobati beberapa penyakit kulit. Daun kedondong hanya perlu direbus dan diambil ekstraknya, kemudian dioleskan ke kulit dan digunakan sebagai pengganti lotion tubuh dan pelembap. Bahkan, akar pohon kedondong juga dapat digunakan untuk mengobati kulit gatal.
Pereda Batuk dan Membantu Mengatasi Masalah Pencernaan
Daun kedondong tidak hanya dapat digunakan untuk mengobati kulit, tetapi juga untuk mengobati batu. Apabila Anda sedang batuk, cukup rebus 3 atau 4 daun kedondong dalam 2 cangkir air lalu biarkan beberapa menit. Saring, tambahkan sedikit madu untuk mengobati batuk Anda. Selain daunnya, buah kedondong juga memiliki efek yang sama. Cukup parut buah kedondong dan peras hingga air atau ekstrak buahnya keluar. Anda bisa menambahkan sedikit garam pada ekstrak kedondong tersebut dan minum tiga kali sehari untuk meringankan gejala batuk. Apabila gejala batuk masih timbul setelah beberapa hari, hubungi dokter untuk perawatan lebih lanjut.
Buah kedondong juga kaya akan serat sehingga baik untuk mengatasi masalah pencernaan seperti konstipasi dan membantu membersihkan usus. Selain itu, kandungan air yang tinggi pada buah kedondong juga dapat mencegah tubuh Anda dari dehidrasi. Secara tradisional, kulit pohon kedondong dapat digunakan untuk mengobati disentri dan diare.
Manfaat kedondong yang bisa Anda dapatkan tidak hanya dari buahnya saja, tetapi juga dari daun, akar, dan kulit pohon. Karena buah kedondong mengandung serat dan vitamin C serta senyawa antioksidannya yang tinggi, konsumsi buah kedondong secara teratur dapat melindungi tubuh dari radikal bebas serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Diposting pada : Kamis, 02 Januari 20 - 10:57 WIB
Dalam Kategori : KEDONDONG, BUAH
Dibaca sebanyak : 744 Kali
Tidak ada komentar pada blog ini...
Anda harus Login terlebih dahulu untuk mengirim komentar
Facebook Feedback